Untuk aku dan kita semua
Haii..
Terima kasih karena masi bertahan sejauh ini. Terima kasih karena tidak memilih untuk pulang sebelum menyelsaikan semua ini dan terima kasih sudah mau tetap berjalan meskipun dengan keadaan merangkak.
Jangan pernah membandingkan proses kita dengan orang lain. Ingat, jalan yang kita pilih tidak pernah sama dengan jalan orang lain. Karena itulah rute yang kita tempuh pun beda dengan yang lain.
Kamu hebat! Terlepas dari luka luka yang tidak terlihat, kamu masi berada disini. Kamu hebat karena kamu masi bisa berdiri padahal lukanya sangat memungkinkan untuk membuat kamu kalah dan menyerah. Tapi nyatanya, kamu memilih bertahan dan membuktikan bahwa luka yang kamu miliki tidaklah seberapa dengan kekuatanmu untuk terus melangkah.
Komentar
Posting Komentar